Bluetones.info – Bursa transfer di Inggris tampaknya menghitung jari sebab pada hari ini aktivitas transfer klub di Inggris sudah akan berakhir tepatnya pada pukul 17.00 waktu di eropa. Semetara di Indonesia pada pukul 11:59. Dengan waktu yang semakin menipis banyak klub Premier League yang mengalami Panic Buying karena harus segera merealisasikan transfer incaran mereka tanpa perlu bernegosiasi lagi.
Salah satu klub yang diberitakan mengalami Panic Buying adalah Arsenal. Mereka diberitakan sedang mencari seorang pemain bertahan usai ditinggal pergi Laurent Koscielny. Dengan demikian mereka harus mendatangkan seorang pengganti. Salah satu bek yang masuk dalam incaran mereka terkini adalah David Luiz, bahkan Luiz diberitakan sudah menjalani tes medis di Arsenal.
Arsenal memang membutuhkan tenaga Luiz usai musim lalu gawang mereka harus kebobolan sebanyak 51 gol. Hal itu membuat The Gunners banyak kehilangan poin penting. Sehingga memaksa Unai Emery harus menyiapkan incaran pemain bertahan pada musim ini. Beberapa nama sempat masuk dalam incaran pelatih asal Spanyol itu. Bahkan bek Juventus yakni Daniele Rugani juga di santerkan akan segera bergabung namun hingga kini Arsenal belum berhasil mendatangkannya.
Dengan tenggat waktu transfer yang menipis Arsenal diberitakan mengalihkan perhatian mereka kepada bek milik rival sekota mereka yaitu David Luiz dari Chelsea. Pemain 32 tahun ini juga kabarnya sudah tidak masuk dalam rencana Chelsea musim dengan Frank Lampard yang menjadi komando baru. Luiz juga merasa tidak akan dimasukan dalam skuat utama Chelsea melihat Lampard yang lebih memilih pemain muda.
Arsenal dilaporkan sudah berhasil mencapai kesepakatan terhadap Luiz di Chelsea. Dana yang cukup terjangkau yakni 8 juta poundsterling akan membuat Luiz bergabung ke Emirates pada hari ini. Kabar teranyar juga menyebutkan jika Luiz terlihat absen pada latihan kemarin di Cobham. Mempertegas jika ia akan segera bereuni dengan mantan manajernya Unai E